Reporter : Tomy Gutama
BONTANG, KALTIMOKE – Jelang ramadhan Ketua Komisi II DPRD Bontang Rustam mengatakan, ketersediaan pasokan pangan di Kota Bontang relatif aman.
Menurutnya, selama ini Bontang tidak pernah sampai kekurangan persediaan pangan. Baik menjelang hari raya besar ataupun hari-hari biasa.
“Masyarakat tidak perlu khawatir terkait stok pangan di Bontang, kita tidak pernah kekurangan kok dari dulu,” ujarnya saat dihubungi belum lama ini.
Kata Rustam, bahkan untuk persediaan kebutuhan sehari-hari pun telah disiapkan. Walau meski terkadang harganya naik, namun barangnya tetap tersedia.
“Salah satunya seperti cabai, walaupun harganya naik tapi tetap tersedia. Termasuk komoditi lainnya seperti telur, ayam, daging, dan sayur-sayuran. Apalagi dengan cuaca yang sangat mendukung,” ungkapnya.
Akan tetapi, Rustam mengatakan Komisi II DPRD Bontang nantinya akan tetap melaksanakan sidak untuk memantau kondisi ketersediaan pangan di pasar.
Adapun terkait pelaksanaan sidak, rencananya akan dilakukan 3 hari sebelum hari raya idulfitri. Sebab, biasanya persediaan akan berkurang jelang hari besar.
“Karena sebelum bulan puasa jarang kekurangan, makanya tidak dilakukan sidak,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Ketahanan Pangan, Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKP3) Kota Bontang, Debora Kristiani klaim bahwa persediaan pangan di Kota Bontang masih aman. Termasuk dalam menyambuy bulan suci Ramadhan.
“Sampai sekarang stok masih aman-aman saja,” terangnya. (adv)