Jelang Pengujung Tahun, Komisi III DPRD Bontang Gelar Rapat Evaluasi

BONTANG, KALTIMOKE– Memasuki bulan -bulan terakhir di tahun 2017, Anggota Komisi III DPRD Kota Bontang menggelar rapat evaluasi. Rapat digelar bersama Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Bontang, Ir. Tavip Nugroho, MT. Rapat ini guna mengevaluasi program kerja Dinas PU tahun 2017 sekaligus rencana kerja tahun 2018.

Rapat dipimpin Ketua Komisi III DPRD Kota Bontang, H. Rustam, HS. Rapat ini berlangsung di Ruang Rapat  Lantai 2 Gedung DPRD Kota Bontang, Selasa, 24/10/2017. Rustam mengatakan, akan terus memantau serta mengevaluasi proyek yang sedang berlangsung.

“Rapat evaluasi ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana progres pekerjaan Dinas PU mengingat ini sudah memasuki akhir bulan Oktober. Mudah-mudahan semua pekerjaan itu selesai sebelum akhir tahun,” harap Rustam.

Sementara itu, Ir, Tavip Nugroho, MT optimis semua program selesai sebelum akhir tahun. Tavip memastikan progres pekerjaan Dinas yang dipimpinnya secara keseluruhan sudah mencapai 64 persen.

“Secara keseluruhan progres pekerjaan proyek yang ada sudah mencapai 64 persen. Kita berupaya semua pekerjaan rampung sebelum akhir tahun agar tidak ada anggaran SiLPA,” ungkap Tavip. (par/adv)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *