Di Gunung Elai, Warga Ikut Pelatihan Tata Rias

EDITOR: ADITYA BASO NESSA

BONTANG, KALTIMOKE – Kualitas sumber daya manusia (SDM) erat kaitannya dengan kemampuan mengelola potensi untuk mandiri. Karena itu, peningkatan kualitas SDM yang berbasis kompetensi sangat dibutuhkan. Terutama, dalam pengembangan usaha, sehingga mampu memberikan manfaat ekonomis bagi masyarakat.

Menyadari hal tersebut Kelurahan Gunung Elai, Kecamatan Bontang Utara, Kamis, 1 Agustus 2019 melaksanakan Pelatihan Tata Rias. Kegiatan ini merupakan salah satu wujud dukungan pemerintah terhadap 10 program pokok PKK khususnya program pokok yang ke-6 yaitu Pendidikan dan Keterampilan. Diharapkan, melalui pelatihan, dapat meningkatkan kemandirian masyarakat yang memiliki potensi membuka usaha di bidang tata rias.

Kegiatan ini bersumber dari DAU (Dana Alokasi Umum) tambahan melalui program Sarana dan Prasarana Kelurahan dan Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan. “Alhamdulilah peserta sangat antusias mengingat keterampilan ini merupakan salah satu penting dimiliki ibu-ibu dan remaja putri,” ungkap Lurah Gunung Elai, Kaspul Anwar.

Kata dia, tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini agar peserta dapat mengembangkan minat, bakat serta keterampilan dalam hal kecantikan. Dengan demikian, mampu untuk berhias sendiri dan juga dapat merias orang lain melalui pengembangan profesi, seperti membuka salon kecantikan.

“Harapan kami setelah pelatihan ini peserta mampu mengaplikasikannya,” harap Kaspul sembari menambahkan, peserta tidak hanya dapat keterampilan, tapi juga Sertifikat dari Kelurahan sesuai jumlah peserta.

Camat Bontang Utara, Sudi Priyanto menambahkan, peluang usaha di bidang tata rias kini tumbuh dengan tren positif. Dengan demikian, sangat baik bila ibu-ibu yang memiliki bakat lalu ditambah kompetensi melalui pelatihan.

“Apalagi keterampilan menghias ini juga diajarkan bagaimana cara membuka peluang usaha di bidang tata rias. Pihak kelurahan juga diharapkan bisa memfasilitasi lebih lanjut bila ada ibu-ibu yang berminat membuka dan mengembangkan usaha tata rias,” jelasnya. (*/adv)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *