Logistik Pemilu Mulai Didistribusikan

BONTANG, KALTIMOKE — Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) hari ini mendistribusikan 2.560 kotak suara, bilik suara 2.064, surat suara 120.380 dan 1.032 tinta dengan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 516 dari 15 kelurahan. Selasa 16/4/2019

Ketua Komisioner KPUD Bontang Erwin mengatakan bahwa pendistribusian kelengkapan pemilihan umum yang jatuh pada (17/4) esok dipastikan selesai hari ini, meski masih menyisahkan 360 Surat Suara di 8 tps.

“Masih ada 8 TPS, 4 di lapas dan 4 di pesisir. Untuk pesisir hari ini akan di distribusikan, sedangkan untuk lapas posisi terakhir masih di Balikpapan. Tapi kami pastikan hari ini selesai semua di distribusikan,” kata Erwin sebelum melepas truk pengangkut logistik pemilu.

Dalam kesempatannya, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni sangat mengapresiasi atas kinerja tim KPUD Bontang, selain itu dalam kesempatan ini pula Neni berpesan kepada KPUD dan tim KPPS untuk menjaga kondisi kotak suara hingga akhir pemilihan nanti.

“Pemkot Bontang telah menganggarkan dana pada H-1 untuk konsumsi baik minum maupun makanan,” kata neni.

Usai memberikan sambutan, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni didampinhi Komisioner KPUD Bontang, erwin Kapolres Bontang AKBP Siswanto Mukti, Kepala Kejaksaan Negeri Bontang Agus Kurniawan serta Kodim 0908 Bontang dan denarhanud rudal 002 Bontang melepas secara resmi truk pengangkut logistik. (**)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *