BONTANG, KALTIMOKE – Karaoke Road Show Dangdut Ria yang diselenggarakan PT. Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) sudah sampai di lokasi titik ke enam. Lapangan Volly Kampung Mandar Kelurahan Loktuan sesak dipadati warga. Ada yang datang untuk mengikuti lomba karaoke. Adapula yang sekadar menjadi penonton. Sebanyak 15 peserta menunjukan kemampuan bernyanyinya di hadapan para juri, Jumat, 16 November 2018.
Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT Pupuk Kaltim. Setiap tahunnya perusahaan pupuk ini menyambangi wilayah buffer zone secara bergantian untuk menggebrak panggung rakyat. Masyarakat pun antusias mengikuti jalannya perlombaan setiap tahunnya.
Tak hanya lomba karaoke saja, ratusan warga Kampung Mandar yang hadir juga diberikan surprise lomba joget dadakan. Sembari menunggu dewan juri menentukan pemenang, warga antusias mendekati panggung untuk berjoget ria. Suasana tambah meriah ketika uang pecahan Rp50 ribu dijadikan magnet pada lomba dadakan itu untuk disawerkan kepada warga yang dianggap jogetnya paling heboh.
Mewakili Manejemen Pupuk Kaltim, Staff Hubungan Eksternal, Yudi Vergiono mengatakan acara ini akan dilaksanakan di sembilan titik wilayah buffer zone. Dua peserta dari masing-masing titik akan berlomba kembali pada malam puncak acara yang akan digelar di Panggung Puja Sera Koperasi Karyawan Pupuk Kaltim, 1 Desember 2018 mendatang.
“Ini salah satu bentuk untuk memperat tali silaturahmi antara perusahaan dan masyarakat sekitar,” ujarnya. (sov/adv)