Salurkan PKH ke 103 Warga Kurang Mampu, Lurah Bontang Baru Harap Masyarakat Bisa Mandiri Secara Ekonomi

BONTANG, KALTIMOKE – Kelurahan Bontang Baru, Bontang Utara telah menyalurkan bantuan dari Dinas Sosial yakni program keluarga harapan (PKH).

Bantuan yang berupa beras sebanyak 15 Kg tersebut disalurkan pada 19-21 Oktober lalu, yang berjumlah sebanyak 103 penerima.

Berbeda dengan tahun lalu yang penyalurannya tiap tiga bulan. Pada tahun ini, Kelurahan Bontang Baru menyalurkan PKH setiap bulannya.

Lurah Bontang Baru, Bagus Susanto menuturkan, PKH merupakan bantuan yang diperuntukkan untuk warga golongan kurang mampu serta memiliki tanggungan.

“Ini beda dengan BLT dari pemkot, kalau PKH untuk warga yang kurang mampu dan memiliki tanggungan,” ujar Bagus saat ditemui di kantornya, Senin (26/10/2020) siang.

Lebih lanjut, dia menjelaskan bantuan kepada 103 penerima tersebut akan bertahan jika kondisinya masih tetap sama. kemudian akan dicabut jika sudah dianggap mampu.

Diapun mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat dengan adanya program tersebut. Menurutnya bantuan itu sangat membantu warganya, terlebih di masa pandemi seperti sekarang.

Namun dia mengingatkan kepada warga untuk tidak terus menerus mengharapkan bantuan dari pemerintah. Menurutnya, jauh lebih baik jika kita bisa mandiri secara ekonomi dan memberi sumbangsih terhadap negara.

“Bantuan ini sangat kami hargai. Namun, kita tidak selamanya bisa mengharapkan bantuan dari pemerintah. Namun harus mandiri sehingga bisa berguna bagi bangsa dan negara,” pungkasnya




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *