Pastikan Tidak Ada Lagi Mafia Pajak, Sigit : Masyarakat Jangan Takut

Reporter : Mira

BONTANG, KALTIMOKE – Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Bontang, Sigit Alfian menekankan pentingnya kesadaran dalam memenuhi kewajiban pajak. Dengan demikian, tindakan Wajib Pajak (WP) tidak dibangun di atas rasa takut terhadap hukuman yang bakal diperoleh jika lalai.

Sigit juga memastikan kepada WP untuk tidak khawatir dengan kasus penyelewengan pajak seperti yang dilakukan ‘Gayus Tambunan’.

Sebab, dengan sistem yang dibangun saat ini sangat sulit bagi para mafia pajak untuk melakukan tindakan penyalahgunaan uang negara tersebut.

“Jadi masyarakat jangan ragu untuk membayar pajak, semua sistem sudah kita perbaiki. Potensi untuk penyelewengan sudah tidak ada,” ucapnya, Jumat (23/10/2020).

Dengan taat membayar pajak masyarakat akan merasakan sendiri manfaatnya, melalui pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah. Mulai dari sarana, prasarana, pendidikan, dan lain sebagainya.

“Sudah tidak jamannya lagi kasus seperti kasus Gayus Tambunan,” ujarnya.

Selain itu, kerjasama serta rasa saling percaya antara WP dan Bapenda Kota Bontang pun harus terus ditingkatkan. Sebab berdampak positif bagi kota ini sendiri, termasuk bagi perekonomian.

“Semuanya sudah tersistem dengan baik, kita juga telah berkerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kepolisian, dan Kejaksaan,” ujarnya. (**/adv)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *