Wali Kota Enggan Buka Jalur Transportasi Laut

Reporter : Mira

BONTANG, KALTIMOKE — Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang belum membuka jalur transportasi laut bagi kapal pengangkut penumpang yang bersandar di pelabuhan Loktuan, meski tengah mempersiapkan Pola hidup New Normal.

Neni Moerniaeni, Wali Kota Bontang menyampaikan, Pemkot hanya memperbolehkan terkhusus bagi kapal pengangkut barang.

Menurutnya dengan membuka pelabuhan Loktuan untuk kapal penumpang maka akan berpotensi membawa ribuan pemudik.

“Kalau penjagaan di Tugu Selamat Datang Bontang tetap akan disiagakan penjagaan disana,” tuturnya pada awak media saat ditemui, di Pendopo Rumah Jabatan (Rujab) Wali Kota, pada Kamis (28/5).

Neni menambahkan, New Normal adalah pola hidup dimana semuanya perlu beradaptasi dengan pandemi Covid-19 ini, bukan berarti bebas. Tetap harus menerapkan protokol kesehatan yang ada.

“Tetap terapkan pishycal distancing/social distancing, rajin cuci tangan, memakai masker dan terapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS),” pungkasnya.

Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Bontang, Kamilan mengatakan, di Tugu Selamat Datang saat ini masih tetap diberlakukan penjagaan seperti biasanya, yakni pengecekan suhu tubuh serta mendata pendatang dari luar.

Sedangkan sistem untuk New Normal nantinya, masih akan dikaji.

“Sementara belum ada, kita tunggu perkembangan dan pelabuhan tetap tutup untuk penumpang ,” imbuhnya. (**)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *