EDITOR: M JAUHAR ALKHAIR
BONTANG, KALTIMOKE — Mushabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XVI Tingkat Kecamatan Bontang Utara Tahun 2019 resmi dimulai. Kegiatan yang rencananya akan berlangsung lima hari tersebut dibuka Wali Kota Bontang Hj Neni Moerniaeni diwakili Asisten Administrasi Pembangunan, Ir. Zulkifli, MT. Acara dihelat di Arena Taman Iman (Lapangan MTQ Parikesit), Rabu malam, 24 Juli 2019.
Sejumlah tamu hadir menyaksikan pembukaan yang berlangsung meriah. Mulai dari pimpinan dan anggota DPRD, pejabat di lingkup Pemkot Bontang, serta Camat dan Lurah. Dari Kementerian Agama, MUI, dan LPTQ Bontang juga hadir. Termasuk perwakilan Pimpinan Perusahaan, Perbankan, jasa keuangan dan pelaku ekonomi di Kota Bontang. Tidak ketinggalan Tim Penggerak PKK Kota, Kecamatan dan Kelurahan, Darma Wanita Persatuan Kota Bontang dan Unit DWP, Danramil 0908-01, Kapolsek Bontang utara, hingga Kepala Puskesmas, Kepala Sekolah, Ketua LPM, Karang taruna, dan para Ketua RT. Juga hadir para tokoh Agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan peserta.
Ketua Panitia Pelaksana, Roni Apriansyah melaporkan, MTQ XVI Kecamatan Bontang Utara diikuti 165 peserta. Mereka berasal dari seluruh kelurahan se-Kecamatan Bontang Utara. “Rencananya, MTQ dilaksanakan 24-29 Juli 2019,” sebut Lurah Bontang Kuala ini.
Kata dia, MTQ menggunakan empat tempat sekaligus. Yakni, Arena Taman Iman (Lapangan MTQ Parikesit), SDN 008, Kantor KUA dan BPU Kecamatan Bontang Utara. “Ada doorprize menarik bagi peserta dan pengunjung yang akan diundi setiap hari selama perhelatan MTQ ini,” ungkapnya.
Pembukaan dikemas meriah dengan hiasan dan pencahayaan panggung yang megah. Penampilan Qasidah Rebana dari Kelurahan Gunung Elai menambah semarak suasana. Apalagi setelah penampilan defile seluruh kafilah dari masing-masing Kelurahan Bontang Kuala, Api-Api, Bontang Baru, Gunung Elai, Loktuan, dan Guntung.
Camat Bontang Utara, Sudi Priyanto pada acara pembukaan juga melantik dan mengambil sumpah Dewan Hakim. Seremoni pembukaan ditutup dengan penekanan tombol sirine bersama seluruh undangan yang menandai dimulainya MTQ XVI Kecamatan Bontang Utara Tahun 2019.
Wali Kota Bontang mengapresiasi dan berterima kasih atas penyelenggaraan MTQ XVI Tingkat Kecamatan Bontang Utara ini. Ia berharap, MTQ bukan sekadar rutinitas tahunan semata, namun hendaknya MTQ bisa dimaknai sebagai momentum untuk membumikan Alquran sebagai pedoman hidup yang paripurna. Juga, sebagai sumber inspirasi dan motivasi guna mencapai kemajuan positif yang komprehensif.
“MTQ ini diharapkan dapat melahirkan generasi Qurani yang berkualitas yang akan mengukir prestasi termasuk membawa harum nama Kota Bontang baik pada pelaksanaan MTQ di Tingkat Provinsi, Nasional bahkan dunia,” pesannya.
Camat Bontang Utara, Sudi Prayitno menegaskan, penyelenggaraan MTQ merupakan bagian dari upaya mewujudkan Visi dan Misi Kota Bontang tahun 2016-2021. Di antaranya mewujudkan Kota Bontang sebagai Smart City melalui peningkatan kualitas lingkungan hidup, dalam bingkai Kota TAMAN (Tertib, Agamis, Aman dan Nyaman) sebagai motto Kota Bontang.
“Sejalan dengan itu, MTQ kali ini mengangkat Tema Generasi Qurani untuk Kota Bontang yang Smart dan Agamis,” paparnya.
Camat lalu berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu, mulai dari persiapan hingga pelaksanaan sampai nanti pada pelaksanaan penutupan dan pengumuman pemenang MTQ. “Mari meriahkan dan ramaikan pelaksanaan MTQ XVI Kecamatan Bontang Utara tahun 2019 sebagai bagian dari ihktiar kita untuk mensyiarkan dan membumikan Alquran di Kota Bontang tercinta,” ajaknya. (*/adv)