Komitmen Meningkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat, PKT Serahkan Mobil Sehat

BONTANG, KALTIMOKE — Program Coorporate Sosial Responsbility (CSR) adalah suatu tindakan sebagai rasa tanggung jawab sebuah perusahaan terhadap lingkungan sekitar perusahaan itu berada. Tanggung jawab inilah yang terus dilakukan PT. Pupuk Kalimantan Timur (PKT) yang berdomisili di Bontang hingga memasuki usia 40 tahun.

Memeriahkan Hari Ulang Tahun ke 40, PKT memberi bantuan I unit Mobil Sehat kepada Puskesmas Bontang Utara II. Penyerahan bantuan dilakukan Direktur Utama PT. Pupuk Kaltim, Bakir Pasaman di Halaman Kantor Utama Pupuk Kaltim, Jumat, 8/12/2017. Diakui Bakir, hal ini dilakukan PKT sebagai wujud komitmen terhadap kesehatan dan lingkungan sekitarnya.

“Melalui program Mewujudkan Keluarga Sehat Bersama Pupuk Kaltim, Perusahaan berkomitmen untuk meningkatkan derajat kesehatan dan status gizi masyarakat dengan memberikan bantuan satu unit Mobil Sehat kepada Puskesmas Bontang Utara II. Tujuannya, untuk promosi dan pelayanan kesehatan keliling bagi masyarakat Loktuan dan Guntung,” ungkap Bakir.

Selain Mobil Sehat, berbagai program telah dilakukan PKT dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Bontang. Di antaranya Pembinaan Indeks Keluarga Sehat, Pemberian Makanan Tambahan bagi Balita dan Lanjut Usia, Pelatihan Kader Kesehatan Remaja Dalam Mengurangi HIV dan Narkoba. PKT juga melakukan Penyuluhan Ibu Hamil, Pertemuan Kader Lhoktuan dan Guntung, serta Pelayanan Kesehatan dan Promosi Kesehatan.

“Dari seluruh kegiatan tersebut, Pupuk Kaltim telah mengeluarkan biaya senilai Rp 657 Juta. Melalui bantuan dan program-program tersebut, kami berharap masyarakat dapat berperilaku sehat. Hidup dalam lingkungan sehat dan semakin sadar akan pentingnya kesehatan,” harapnya.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Bontang, Basri Rase menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada PKT. Komitmen PKT dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat kembali ditunjukkan melalui penyerahan mobil sehat kepada Puskesmas Bontang Utara II.

“Atas nama Pemerintah Kota Bontang, Saya mengucapkan selamat hari jadi yang ke 40 kepada PT. Pupuk Kalimantan Timur. Semoga ke depan semakin jaya, profesional dan semakin menjadi kebanggan masyarakat Kota Bontang dan Indonesia pada umumnya,” ucapnya.

Hadir dalam penyerahan bantuan tersebut, Komisaris Utama beserta jajaran Dewan komisaris dan Direksi PT. Pupuk Kaltim. Hadir pula beberapa Kepala Dinas di lingkungan Pemerintah Kota Bontang. Di antaranya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bontang, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan dan Pertanian Kota Bontang, dan Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana Kota Bontang,

Dihadiri juga Camat Bontang Utara, Kapolsek Bontang Utara, Danramil Bontang Utara, Komandan Pos TNI AL Kota Bontang, Lurah Lhoktuan dan Lurah Guntung, Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan dan Staf, Kepala Seksi Promkes dan Staf. Selain itu, juga dihadiri Jajaran Manajemen Anak Perusahaan, JVC, Yayasan dan Pengurus PIKA Pupuk Kaltim, Karang Taruna Lhoktuan, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Lhoktuan. (par/pkt)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *